Beranda Palembang Ratusan Massa di Palembang Gelar Aksi Damai Bela Palestina

Ratusan Massa di Palembang Gelar Aksi Damai Bela Palestina

57
0
BERBAGI
(Sumber Foto Beritakajang.com/Andre)

Palembang, Beritakajang.com – Ratusan massa dari organisasi Islam di Kota Palembang kembali menggelar aksi damai untuk membela Palestina (Save Palestina), bertempat di Bundaran Air Mancur depan Masjid Agung Palembang, Jumat (3/11/2023).

Mereka menyatakan dukungannya, dengan mendoakan bersama dan bertakbir sambil membawa spanduk bendera Palestina dan berpakaian layaknya orang Palestina.

Sultan Mahmud Badaruddin IV Jayo Wikramo Fauwaz Diraja saat dibincangi di lokasi aksi mengatakan, dirinya berharap agar Palestina bisa merdeka.

“Karena ini sudah merupakan hak dari pada rakyat Palestina. Kepada Israel tolong hentikan kegiatan yang terus membunuh orang tidak berdosa, terutama warga sipil, anak – anak dan wanita,” katanya.

(Sumber Foto Beritakajang.com/Andre)

Lanjut dia, ini bukan hanya identitas kita sebagai muslim, tetapi juga ini masalah kemanusiaan.

“Salah satu perjuangan kita di Indonesia, khususnya Palembang dengan menggunakan produk – produk dalam negeri. Dan untuk produk dari Israel dan negara yang mendukungnya akan kita stop,” tegas doa.

Di tempat sama, Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Harryo Sugihhartono didampingi Kasat Reskrim AKBP Haris Dinzah, Kabag Ops AKBP Hadi Wijaya dan Kapolsek IB I Kompol Ginanjar Alya Sukmana menyatakan, bahwa benar hari ini kita kedatangan rekan – rekan yang menggelar mimbar bebas.

“Mimbar bebas ini ditujukan untuk aksi solidaritas, keprihatinan terhadap peristiwa yang terjadi di Palestina. Rekan kita yang tergabung dalam Forum Masyarakat Sumsel Bersatu yang terdiri dari 30 ormas, merasa ikut prihatin dengan situasi yang terjadi di Palestina,” ujar Kombes Pol Harryo Sugihhartono.

Ditambahkan dia, bahwa hari ini kurang lebih 400 massa menggelar aksi mimbar bebas dengan menyampaikan unek-uneknya, rasa keprihatinannya, dan mendoakan semoga permasalahan di Palestina segera berakhir.

“Anggota yang kita turunkan kurang lebih 414 personel terdiri dari Tim Negosiator, Dalmas Awal, Lalu Lintas, dan kekuatan pendukung lainnya,” jelas dia.

(Sumber Foto Beritakajang.com/Andre)

Kombes Pol Harryo Sugihhartono percaya rekan – rekan yang tergabung dalam Forum Umat Sumsel Bersatu ini akan selalu menjaga kondusifitas, ketertiban lalu lintas, dan keamanan.

“Karena sejatinya ini aksi solidaritas, sehingga dengan harapan tersebutlah kami percaya kepada rekan – rekan yang saat ini menggelar mimbar bebas dan memberikan ruang kepada mereka untuk memberikan aksi sesuai yang mereka inginkan,” tutupnya. (Andre)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here