Beranda Palembang Sambut HUT Bhayangkara ke-75, Polsek Ilir Timur I Adakan Lomba Futsal

Sambut HUT Bhayangkara ke-75, Polsek Ilir Timur I Adakan Lomba Futsal

292
0
BERBAGI

Palembang, Beritakajang.com – Dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun [HUT] Bhayangkara ke-75 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2021 mendatang, Polsek Ilir Timur (IT) l Palembang adakan bermacam perlombaan. Mulai dari perlombaan makan kerupuk, lari kelereng, balap karung dan futsal di halaman Mapolsek IT l Palembang, Sabtu (26/6) pagi.

Lomba futsal tersebut juga turut dimeriahkan Tim Wartawan Pokja Polrestabes yang berkesempatan melawan tim anggota Polsek.

Pertandingan eksibisi para wartawan dengan anggota Polsek IT l ini merupakan salah satu bentuk silaturahmi dan kekompakan.

Acara semakin seru dengan sorak sorai, saat Kanit Reskrim IPTU Gofur memegang mix untuk mengumumkan nomor kupon doorprize. Puluhan hadiah dalam bungkusan kotak, serta hadiah utama satu buah kulkas.

”Kami ucapkan terima kasih kepada Kapolsek Ilir Timur l  AKP Ginanjar Aliya Sukmana atas perkenannya mengikuti perlombaan kali ini, sebagai ajang mempererat silaturahmi dan kekompakkan,” ujar Candra, perwakilan wartawan.

Sementara itu, Kapolsek Ilir Timur l AKP Ginanjar Aliya Sukmana mengatakan, acara ini untuk menjalin tali silaturahmi dengan wartawan, sekaligus merayakan HUT Bhayangkara ke-75. [Andre]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here