Beranda Banyuasin Ratusan Massa Demo di Kantor Dewan, Minta Copot Pj. Bupati Banyuasin

Ratusan Massa Demo di Kantor Dewan, Minta Copot Pj. Bupati Banyuasin

148
0
BERBAGI
(Sumber Foto Beritakajang.com/Pirman)

Banyuasin, BeritaKajang.com – Gabungan ormas dengan membawa ratusan massa hari ini melakukan aksi damai di depan gedung DPRD Banyuasin menuntut agar Pj. Bupati Banyuasin H. Hani Sopiyar Rustam dicopot dari jabatannya, Kamis (2/11/2023).

Dalam orasinya, perwakilan massa menyampaikan bahwa adik kandung Pj. Bupati berinisial AF tidak mempunyai kapasitas mengatur pemerintahan serta ikut campur memberikan pengarahan dalam setiap rapat OPD.

“Hasil investigasi kami di lapangan, beliau bahkan melakukan tekanan. Bahkan ada informasi, ada caleg meminta bantuan spanduk. Ini menyalakan aturan. Kemudian, AF yang merupakan adik Pj. Bupati tidak mempunyai kapasitas, namun memberikan pengarahan dalam setiap rapat OPD,” jelas Darsan selaku koordinator lapangan.

Sementara itu, Dr, H. Sukardi selaku Wakil Ketua 1 DPRD Banyuasin dari Fraksi PDIP menyambut baik massa yang hadir dalam aksi tersebut.

“Kami mencoba menerima masukan tersebut sebagai bentuk aspirasi yang sedang berkembang saat ini. Tenang saja, kami akan selalu bersama dengan masyarakat,” tegas dia.

“Persoalan ini tidak mungkin selesai dengan cepat, jadi terima kasih sudah menggelar aksi damai dengan tertib, tetap semangat,” ujarnya (Pirman)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here