Beranda Hukum & Kriminal Ketahuan Bawa Sabu, Pria Asal Sukadana Masuk Bui

Ketahuan Bawa Sabu, Pria Asal Sukadana Masuk Bui

331
0
BERBAGI

Lombok Utara, Beritakajang.com – Di pinggir jalan raya lintas Bayan, Tim Opsnal Polres Lombok Utara [Lotara] mengamankan 1 (satu) orang laki-laki diduga menyimpan sabu, Jumat [8/1].

Dari tangan pelaku Fdl alias Hf yang tercatat sebagai warga Dusun Lokok Buak Desa Sukadana Kecamatan Bayan, polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa satu bekas bungkus rokok Surya yang di dalamnya terdapat klip plastik bening yang berisi 5 poket kristal bening yang diduga narkotika jenis sabu, serta satu poket kristal bening yang diduga narkotika jenis sabu dengan total berat bruto 2,27 gram.

Kemudian satu unit sepeda motor Yamaha Vixion dengan nopol DR 6857 SK berwarna hitam merah, satu buah Hp android merk Samsung Galaxy G 7 berwarna hitam, dan satu buah korek api.

Kapolres Lombok Utara AKBP Feri Jaya Satriansyah, SH melalui Kasat Narkoba Polres Lotara IPTU I Made Sukadana, SH MH menyampaikan, informasi yang dilaporkan oleh masyarakat bahwa di Desa Sukadana Kecamatan Bayan sering terjadi transaksi narkotika jenis sabu.

Menindaklanjuti informasi tersebut, Tim Opsnal Satresnarkoba yang dipimpin langsung oleh Kasat Resnarkoba Polres Lombok Utara IPTU I Made Sukadana SH MH dan KBO Sat Resnarkoba IPDA Totok Ari Suwondo SH menuju TKP.

Kemudian dilakukan penyelidikan dan pengintaian terhadap informasi tersebut. Setelah informasi itu benar, tim langsung melakukan penangkapan terhadap pelaku.

“Usai Fdl alias Hf diamankan, selanjutnya dilakukan penggeledahan badan di TKP. Kemudian ditemukan barang bukti tersebut. Lalu, pelaku dan barang bukti dibawa ke kantor Satresnarkoba Polres Lombok Utara guna pemeriksaan dan penyidikan lebih lanjut,” pungkas dia. (Sid)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here