Muba, Beritakajang.com – Suasana hangat dan penuh kekeluargaan terasa di Guest House Griya Bumi Serasan Sekate, Rabu (2/7/2025), saat puluhan kepala desa yang tergabung dalam Pengurus Dewan Pimpinan Cabang Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (DPC APDESI) Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) masa bakti 2025–2030 melakukan audiensi dengan Bupati Muba, HM. Toha.
Audiensi ini bukan sekadar pertemuan formal, tetapi menjadi ruang berdialog dan menyampaikan aspirasi secara langsung kepada pimpinan daerah. Para kepala desa hadir membawa semangat untuk membangun desa dan memperkuat sinergi antara pemerintah desa dan Pemkab Muba.
Ketua DPC APDESI Muba, Surianto, menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat dari Bupati dan jajaran Pemkab. Ia menegaskan bahwa audiensi ini merupakan forum strategis untuk menyampaikan berbagai masukan demi penguatan tata kelola pemerintahan desa.
“Terima kasih kepada Bapak Bupati dan seluruh jajaran. Pertemuan ini sangat penting untuk menyampaikan aspirasi demi kemajuan desa di Muba,” ujar Surianto.
Dalam penyampaiannya, Surianto menguraikan sejumlah hal penting yang menjadi perhatian APDESI, diantaranya permohonan fasilitas Sekretariat Operasional APDESI dan kendaraan dinas, kejelasan sistem pendapatan bagi anggota APDESI, usulan pertemuan catur wulan antara kepala desa, Bupati, DPRD, dan OPD sebagai forum koordinasi pembangunan. Kemudian, pemerataan pembangunan infrastruktur hingga ke desa pelosok, evaluasi efektivitas pelatihan yang dibiayai dana desa, penetapan batas wilayah desa dan kabupaten, serta pelibatan kepala desa dalam penyusunan regulasi daerah yang berkaitan langsung dengan desa.
Surianto juga menekankan pentingnya peningkatan kesejahteraan bagi perangkat desa dan lembaga desa seperti BPD, guru TPA, guru TK, imam masjid hingga marbot.
“Mohon kiranya kesejahteraan mereka mendapat perhatian serius. Kami siap mendukung program Bupati dan Wakil Bupati dalam mewujudkan Muba yang lebih maju dan merata. Kami juga mengusulkan peningkatan tunjangan sebagai bentuk apresiasi atas pengabdian para kepala desa,” tambahnya.
Menanggapi hal tersebut, Bupati Muba HM. Toha mengapresiasi semangat dan kontribusi kepala desa dalam membangun daerah dari tingkat paling dasar.
“Saya sangat menghargai semua aspirasi yang disampaikan. Insya Allah akan kami pelajari dan tindak lanjuti selama tidak bertentangan dengan ketentuan yang berlaku,” ujarnya.
Bupati Toha juga berpesan agar para kepala desa senantiasa menjaga integritas, memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, serta membangun sinergi kuat dengan pemerintah daerah.
“Desa adalah ujung tombak pembangunan. Jika desa kuat dan maju, maka daerah pun akan cepat sejahtera,” tutupnya. (Tarmizi)