Beranda Palembang Peringati Hari Bakti PU ke-77, Harnojoyo: Jalan yang Kurang Layak Tuntas di...

Peringati Hari Bakti PU ke-77, Harnojoyo: Jalan yang Kurang Layak Tuntas di 2023

206
0
BERBAGI
Peringatan Hari Bakti PU ke-77 tahun yang dipimpin langsung oleh Walikota Palembang H Harnojoyo di halaman kantor Dinas PUPR Kota Palembang, Sabtu (3/12/2022). (Sumber Foto Beritakajang.com/Daud)

Palembang, Beritakajang.com – Peringatan Hari Bakti PU ke-77 tahun, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Palembang gelar upacara yang dipimpin langsung oleh Walikota H. Harnojoyo selaku pembina upacara, Sabtu (3/12/2022).

Walikota Palembang mengatakan, dirinya mengucapkan selamat Hari Bakti PU ke-77.

“Sekarang masih banyak PR, terutama genangan air. Dan jalan-jalan yang masih kurang baik serta kurang layak untuk dipergunakan menjadi target utama kita di tahun 2023, Insya Allah akan tuntas kita laksanakan,” katanya.

Lanjut Harnojoyo mengungkapakan, untuk itu dirinya sangat mengapresiasi kepada seluruh jajaran PU Kota Palembang yang selama ini telah melaksanakan tugasnya dengan baik.

Sementara itu Kepala Dinas PUPR kota Palembang Ahmad Bastari Yusak barharap kepada semua insan PUPR dapat merasakan kebersamaan dan kekompakan.

“Sesuai apa yang sudah menjadi tugas dari Walikota Palembang, bahwa kualitas harus meningkat, bekerja harus lebih berkompeten dan berkualitas dengan berkelanjutan. Kemudian jaga kekompakan, kebersamaan dalam bekerja, serta harus tetap jaga kesehatan,” jelas dia.

“1.402 jalan yang ada di Kota Palembang ini sudah 80% mantap, target di tahun 2023 di atas 90% jalan kota mantap. Memang masih ada jalan yang rusak sebesar 17% yang akan terus dilakukan secara bertahap perbaikan,” ujarnya.

Lebih lanjut Bastari menjelaskan, untuk mengatasi genangan air dengan menambah kolam retensi. “Memberikan ruang untuk air, itu yang akan kita lakukan,” pungkasnya. (MD)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here