Beranda Banyuasin 240 Desa di Banyuasin Dijadwalkan Gelar Pilkades 17 November 2021

240 Desa di Banyuasin Dijadwalkan Gelar Pilkades 17 November 2021

759
0
BERBAGI

Pangkalan Balai, Beritakajang.com – Pelaksanaan pemilihan kepala desa (pilkades) di Bumi Sedulang Setudung bakal digelar pertengahan Juli 2021 mendatang. Pilkades kali ini akan diikuti oleh 240 desa se-Banyuasin, yang telah dijadwalkan hari pemilihan atau pencoblosan pada 17 November mendatang.

“Untuk tahapan dimulai pertengahan Juli 2020 yaitu pembentukan panitia. Sementara, untuk pelaksanaan pencoblosan dijadwalkan serentak 17 November 2021. Total 240 desa, nah hanya 4 kecamatan yang e-voting,” kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Banyuasin Roni Utama AP MSi, Rabu [26/5].

Menurut Roni yang biasa disapa, ada 4 kecamatan yang mengelar secara e-voting yakni Kecamatan Betung, Rantau Bayur, Talang Kelapa dan Tanjung Lago. “Untuk Kecamatan Tanjung Lago hanya dua desa yakni Desa Bunga Karang dan Kuala Puntian,” jelas dia.

Disinggung kenapa tidak semua desa yang digelar secara e-voting, Roni menjelaskan, karena keterbatasan anggaran yang mencapai Rp 35 miliar. “Untuk kebutuhan alat e-voting kita sudah hitung jika semuanya melakukan e-voting sekitar Rp 35 miliar. Namun kalau hanya sebagai agak murah, kita sedikit menghemat anggaran,” ujar dia.

Dia mengajak masyarakat Banyuasin berdoa agar Covid-19 di Banyuasin semakin turun sehingga pelaksanaan pilkades tidak lagi ditunda seperti tahun sebelumnya.”Mudah-mudahan Covid-19 mereda sehingga pelaksanaan dapat berjalan aman dan lancar,” pungkas dia. (Ida)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here