Beranda Palembang Spontan, Sekda Ratu Dewa Tinjau Rumah Warga yang Tidak Layak Huni di...

Spontan, Sekda Ratu Dewa Tinjau Rumah Warga yang Tidak Layak Huni di Gandus

237
0
BERBAGI
(Sumber Foto Istimewa)

Palembang, Beritakajang.com – Secara spontan, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang Ratu Dewa meninjau rumah warga yang tidak layak huni.

Rumah yang ditinjau diketahui milik Moko, warga Lr Kalangan Kecamatan Gandus Palembang pada Sabtu (13/5/2023) siang.

“Benar dek, saya mendapat informasi dari pihak rukun tetangga (RT) setempat ada salah satu rumah warga yang sangat memprihatinkan,” kata Ratu Dewa, Ahad (14/5/2023).

Ratu Dewa mengatakan, setelah meninjau lokasi rumah warga yang sangat memprihatinkan tersebut, diusahakan untuk bantuan perbaikan.

“Insya Allah, dalam waktu dekat akan diusulkan untuk dilakukan renovasi oleh Badan Amil Zakat Nasional Kota Palembang,” ujar Ratu Dewa.

Ratu Dewa mengucapkan banyak terima kepada ketua RT setempat serta pihak terkait lainnya yang sudah memberikan informasi terkait rumah warga tersebut.

“Kedepan, saya berharap warga bisa selalu peduli dan berbagi dengan sesama,” ungkap Ratu Dewa.

Sementara itu, pemilik rumah rumah Moko, mengucapkan banyak terima kasih kepada Sekda Palembang Ratu Dewa.

“Saya berharap semoga kedepan, Sekda Palembang bisa dimurahkan rezeki,” ujar Moko. (MD)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here