Beranda Ogan Komering Ilir Danrem 044/Gapo Bersama Dandim 0402/OKI Sambut Kunker Kapolri di OKI

Danrem 044/Gapo Bersama Dandim 0402/OKI Sambut Kunker Kapolri di OKI

220
0
BERBAGI
Suasana di dalam GOR Perahu Kajang Kayuagung. (Sumber Foto Beritakajang.com/Ronald)

Kayuagung, Beritakajang.com – Danrem 044/Gapo Brigjen TNI M. Naudi Nurdika SIP M.Si M.Tr (Han) bersama Dandim 0402/OKI Letkol Inf. Hendra Saputra S.Sos M.M.,M.I.Pol mendampingi Pangdam ll/Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi, Kapolda Sumsel Drs. Toni Harmanto MH dan Gubernur Sumsel Herman Deru menerima kunjungan kerja (kunker) Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo beserta rombongan, dalam rangka meninjau pelaksanaan vaksinasi massal lanjutan serentak dan video conference dengan Polda jajaran, bertempat di GOR Perahu Kajang Kayuagung Kabupaten Ogan Komering Ilir Sumsel, Kamis (24/2).

Pelaksanaan vaksinasi massal lanjutan serentak merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Polres OKI yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan OKI dan Kodim 0402/OKI.

Target pada pelaksanaan vaksinasi massal lanjutan serentak di GOR Kayuagung OKI ini yaitu sekitar 2.000 orang yang bisa tervaksin. Sebelumnya peserta vaksin dilakukan swab antigen.

Danrem 044/Gapo mengatakan bahwa pelaksanaan vaksinasi massal lanjutan serentak ini menyasar pada kalangan masyarakat sekitar. Dimana serbuan vaksinasi ini untuk mendukung pemerintah dalam rangka percepatan vaksinasi lanjutan Covid-19 guna menanggulangi bahkan memutus penyebaran Covid -19, khususnya Varian Omicron.

Kegiatan kunjungan kerja Kapolri diawali dengan peninjauan pelaksanaan vaksinasi di dalam GOR Perahu Kajang, dilanjutkan zoom meeting bersama dengan para Kapolda/Kapolres yang melaksanakan vaksinasi massal lanjutan serentak di wilayah Indonesia, didampingi oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

Hadir pada kegiatan tersebut Ketua DPRD Sumsel Hj. R.R Anita Noengharti SH MH, Kejati Sumsel Muh. Basri Akib SH, Kepala Pengadilan Tinggi Palembang Dr. Moh. Eka Kartika Em lm. SH, Dan Lanal Palembang KoL laut (p) Filda Malari SE, Dan Lanut SMH Palembang KoL PNB Hermawan Wilhianto SE MM, Kepala Dinas Kesehatan Sumsel Dra. Listy Nuraini, Kepala BPBD Sumsel H. Iriansya S.Sos SKM, M.Kes, Kasiops Kasrem 044/Gapo Kolonel Inf. Sunardi Istanto SH, Kapolres OKI AKBP Dili Yanto SIK SH MH dan Kasdim 0402/OKI Mayor Chk Ernanda Laksanawan SH MH. (Ron)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here