Beranda OKI Madira Paslon JADI Tampilkan Kekompakan di Debat Perdana

Paslon JADI Tampilkan Kekompakan di Debat Perdana

26
0
BERBAGI

Kayuagung, Beritakajang.com – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 01, Jakfar Sodiq dan Abdiyanto (JADI), menunjukkan kekompakan yang mengesankan dalam debat kandidat yang berlangsung di Hotel Novotel, Jumat malam (1/11/2024).

Keharmonisan antara kedua politikus senior ini terlihat jelas sepanjang acara, meskipun mereka memiliki perbedaan. Saling melengkapi satu sama lain, paslon JADI berhasil menyampaikan pesan yang sejuk dan menarik bagi masyarakat Kabupaten OKI. Salah satu audiens, Okon, yang menyaksikan langsung, mengungkapkan bahwa momen tersebut sangat dirindukan oleh masyarakat, mengingat pengalaman kepemimpinan sebelumnya yang kurang kompak.

“Kalau kompak seperti ini kan enak kita melihatnya. Dari awal sudah menunjukkan rasa kebersamaan, membuat kita terpanggil untuk memilih paslon ini. Mereka bakal bekerja bahu membahu demi kemajuan Kabupaten OKI yang kita cintai,” ujarnya.

Menurut Okon, kekompakan antara Bupati dan Wakil Bupati sangat penting untuk memastikan kemajuan daerah. Ia menekankan, “Dengan satu visi misi, kerja sama akan lebih mudah. Jangan sampai Bupati maunya satu, sementara wakilnya berbeda, karena masyarakat yang akan menanggung akibatnya.”

Pernyataan ini menegaskan pentingnya sinergi dalam kepemimpinan agar Kabupaten OKI dapat berkembang lebih baik di masa depan. “Kita harus kompak dalam membangun Kabupaten OKI ini, demi kemajuan bersama,” tandasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here