Beranda Palembang Mawardi Yahya Bersama Harnojoyo Umumkan Maju di Pilkada Sumsel 2024

Mawardi Yahya Bersama Harnojoyo Umumkan Maju di Pilkada Sumsel 2024

137
0
BERBAGI
(Sumber Foto Beritakajang.com/Andre)

Palembang, Beritakajang.com – Mawardi Yahya umumkan maju sebagai calon Gubernur Sumsel  berpasangan dengan Harnojoyo, mantan Walikota Palembang periode 2019-2024.

Pengumuman dua pasangan ini sontak membuat kaget publik Palembang lantaran tak pernah diprediksi sebelumnya.

Melansir Ahad (10/3/2024), Mawardi Yahya membuat surat kesepakatan bersama dengan Harnojoyo sebagai bukti pengikat maju bersama di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sumsel 2024 mendatang.

Dalam konferensi pers yang digelar, Mawardi Yahya bersama Harnojoyo menunjuk Syahrial Oesman sebagai kepala tim sukses pemenangan keduanya.

Adapun Mawardi Yahya sempat menguak alasan memilih Harnojoyo sebagai pasangan untuk maju di Pilkada 2024.

“Selama ini kita sama-sama menilai satu sama lain, untungnya sama klop, Insya Allah menurut saya dapat sinkron dalam memimpin Sumatera Selatan kedepan,” ujarnya kepada wartawan.

Lebih jauh Mawardi Yahya meminta publik dapat menilai sendiri latar belakang mereka nantinya.

“Dinilai sendiri bagaimana latar belakang kami berdua, salah satunya bisa latar belakang kedaerahan perlu. Kita pimpinan Sumatera Selatan, ingat kita ada 17 kabupaten / kota, Insya Allah kombinasi ini ditambah panglima Syahrial Oesman mudah mendapatkan keberhasilan nantinya,” tutur dia.

Mengenai partai politik pengusung, Mawardi Yahya enggan menjawab hal tersebut. Menurutnya, yang terpenting sekarang sepakat untuk maju bersama Harnojoyo di Pilkada 2024 mendatang.

“Soal partai politik pengusung kami nanti, penting saya sepakat dengan Pak Harno maju, dan panglima Pak Syahrial Oesman, kedepannya baru bicara siapa pengusung kita,” tuturnya.

Mawardi pun menyebut dengan pengalaman politiknya, mulai dari Ketua DPRD dua kali, Bupati dua kali hingga Wakil Gubernur. Begitu juga pasangannya Harnojoyo, sempat Ketua DPRD dan Walikota dinilai cukup untuk berjuang membangun Sumatera Selatan. (Andre)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here