Beranda Palembang Sambut Ramadhan, Ponpes Tahfidzil Quran Tijarotal Lantabur Gelar Khotmil Quran Bil Ghoib

Sambut Ramadhan, Ponpes Tahfidzil Quran Tijarotal Lantabur Gelar Khotmil Quran Bil Ghoib

202
0
BERBAGI
Kegiatan Khotmil Quran Bil Ghoib di Ponpes Tahfizhil Qur'an Tijarotal Lantabur. (Sumber Foto Beritakajang.com/Daud)

Palembang, Beritakajang.com – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah, Pondok Pesantren (Ponpes) Tahfidzil Quran Tijarotal Lantabur menggelar Khotmil Quran Bil Ghoib bagi alumni santriwan dan santriwati, Ahad (12/3/2023) ba’da Subuh.

Ustadz Ahmad Sururi S.Pd. I Al-Hafizh selaku pendiri pembina, serta pembimbing, Pondok Pesantren Tahfidzil Quran Tijarotal Lantabur menyampaikan, untuk kegiatan yang dilaksanakan tersebut dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan Khotmil Quran Bil Ghoib bagi alumni ini mampu memotivasi santriwan dan santriwati yang ada di ponpes,” kata Sururi saat ditemui awak media di Ponpes Tahfidzil Quran Tijarotal Lantabur, Jalan Ki.H. Balki Lorong Banten IV Palembang, Rabu (15/3/2023).

Lanjut Sururi menjelaskan, untuk kegiatan itu diikuti kurang lebih 20 santriwan dan santriwati angkatan pertama tahun 2009-2010. Adapun untuk pelaksanaannya sendiri, selain doa dan zikir bersama ada juga simakan bil ghoib dengan cara membaca Alquran tanpa melihat Alquran pada umumnya.

“Adapun terlaksananya kegiatan ini sendiri merupakan salah satu inisiatif dari para alumni, dimana bertujuan agar para adik tingkat di bawahnya mau menghafal dan mengikuti langkah meraka agar mau menghafal Alquran,” jelasnya.

Ia menuturkan, ia tetap berupaya semaksimal mungkin agar para orangtua yang menitipkan anaknya di ponpes merasa bangga kedepannya. Yang mungkin dulunya tidak bisa mengaji, setelah selesai mereka mampu untuk menghafal Alquran.

“Kami selaku pembina di Ponpes Tahfidzil Quran Tijarotal Lantabur akan terus berupaya untuk menjadikan seluruh anak didik kita kedepannya sebagai penghafal Alquran,” tutupnya. (MD)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here