Beranda Musi Banyuasin Desa Suka Makmur Gelar Vaksinasi Massal

Desa Suka Makmur Gelar Vaksinasi Massal

518
0
BERBAGI
Desa Suka Makmur Kecamatan Plakat Tinggi bersama UPT Puskesmas Suka Damai melaksanakan vaksinasi massal, bertempat di balai desa setempat, Selasa (26/10). (Sumber Foto Beritakajang.com/Tarmizi)

Sekayu, Beritakajang.com – Guna percepatan dan dalam rangka minimalisir penyebaran Covid-19, Desa Suka Makmur Kecamatan Plakat Tinggi bersama UPT Puskesmas Suka Damai melaksanakan vaksinasi massal, bertempat di balai desa setempat, Selasa (26/10).

Vaksinasi ini dipimpin langsung oleh Kepala Desa Suka Makmur Kecamatan Plakat Tinggi, Suharto mengatakan, bahwa vaksinasi massal ini kita bekerjasama dengan UPT Puskesmas Suka Damai.

“Alhamdulilah hari ini warga Desa Suka Makmur telah selesai divaksin, baik tahapan pertama maupun kedua,” ungkap Suharto.

Suharto mengucapkan terima kasih atas antusias dari warga yang bersedia untuk mengikuti vaksinasi massal ini.

“Untuk yang divaksin kategori umur 12 ke atas sebanyak 98 orang yang divaksin, dengan rincian sebanyak 80 orang dosis 2 dan 18 orang dosis 1 jenis vaksin sinovac,” pungkasnya.(Tarmizi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here