Beranda HL Di Tengah Pandemi Corona, Ini Upaya yang Sudah Dilakukan Gugus Tugas Covid-19...

Di Tengah Pandemi Corona, Ini Upaya yang Sudah Dilakukan Gugus Tugas Covid-19 KLU

278
0
BERBAGI

Lombok Utara, Beritakajang.com – Selama sepekan telah melaksanakan berbagai kegiatan berkala, seperti penyuluhan mengenai penyebaran pandemi Covid-19, penertiban penataan jarak lapak antar pedagang di Pasar Tanjung dan Pasar Pemenang. Kemudian mengontrol Pelabuhan Bangsal terkait aktivitas keluar masuknya masyarakat lokal maupun wisatawan asing yang menyeberang ke 3 Gili, pengecekan suhu tubuh sekaligus memberi imbauan agar tetap menjaga kesehatan dan menggunakan masker. Demikian keterangan tertulis disampaikan Koordinator Kehumasan/Juru Bicara Covid-19 KLU Evi Winarni, M.Si melalui siaran pers pada Selasa (28/7/2020).

Tak hanya itu, Evi memaparkan upaya lain, diantaranya patroli di kawasan wisata bahari fili/pelabuhan sembari mengimbau masyarakat bersama-sama mencegah dan meretas rantai penularan virus corona di KLU, penyemprotan disinfektan di aula kantor bupati, kantor Desa Persiapan Samaguna, Pasar Tanjung, Bank BPBD, PDAM, Polsek Tanjung, Polres KLU, Masjid Jami’ Tanjung, Puskesmas Kayangan, dan Pasar Hewan Tanjung.

Menurut Staf Ahli Pemerintahan, Hukum dan Politik Setda KLU itu, bahwa saat ini penanganan dan pelayanan medis pasien Covid-19 difokuskan di RSUD KLU. “Saat ini RSUD KLU sedang merawat 14 pasien positif corona,” ujarnya.

Sementara jumlah yang sudah dilakukan RDT sebanyak 3.506 orang. Dengan hasil reaktif sebanyak 180 orang, dan non reaktif sebanyak 3.326 orang. “Total RDT sejumlah 7.510 set dan saat ini ketersediaan RDT di Dinas Kesehatan masih tersisa sejumlah 4.004 set (pertanggal 10 Juli 2020),” tutur Plt Asisten III Setda KLU ini.

Dibeberkan dia, perkembangan penanganan Covid-19 pertanggal 27 Juli 2020 di KLU terdiri dari kontak erat 11 orang (isolasi mandiri), kasus konrimasi tanpa gejala 3 orang (isolasi mandiri) dan kasus suspek 20 orang (isolasi mandiri). Kasus konfirmasi positif 63 orang dan sembuh 46 orang. Sedangkan masih dalam perawatan medis positif corona ada 14 orang, meninggal dunia 3 orang.

Lebih lanjut disampaikan Jubir Covid-19 ini, pemberian sembako oleh Dinas Sosial kepada keluarga pasien yang reaktif dan positif hingga tanggal 27 Juli 2020 sejumlah 290 paket sembako. Layanan pasien positif Covid-19 dan ODP reaktif pada RSUD KLU dilakukan di laboratorium secara teratur, mulai layanan medis, layanan tempat serta layanan kuliner bagi terdampak Covid-19.

“Sampai dengan hari ini JPS Kabupaten tahap pertama telah disalurkan seluruhnya sejumlah 20.614 paket untuk 20.614 KK di semua kecamatan di Lombok Utara,” ujar mantan Sekban BPBD ini.

Disampaikannya pula sesuai perkembangan Covid-19 di Lombok Utara, meski keadaan sudah mulai relatif pulih, diserukan untuk tetap jaga jarak, cuci tangan pakai sabun, dan gunakan masker. Semua seruan itu diikhtiarkan untuk Nurut Tatanan Baru. “Bersama mencegah Covid-19 di KLU dengan bekerja tangguh dan profesional untuk kemanusiaan. Mari cegah penyakitnya, tidak mengucilkan penderitanya,” demikian pungkas Evi. (Sas/Humaspro)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here