Beranda HL Tim Gugus Tugas Covid-19 Palembang Razia Warga yang Tidak Pakai Masker

Tim Gugus Tugas Covid-19 Palembang Razia Warga yang Tidak Pakai Masker

393
0
BERBAGI

Palembang, Beritakajang.com – Hari ini Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Palembang menggadakan razia bagi masyarakat yang tidak menggunakan masker di kawasan Seberang Ulu I dan Jakabaring, Kamis (30/4/2020).

Dalam razia tersebut, petugas berhasil menjaring beberapa warga yang tidak menggunakan masker. Kemudian bagi masyarakat yang kedapatan tidak menggunakan masker akan langsung dibawa ke Asrama Haji Kota Palembang selama 1×24 untuk diberi edukasi dan imbaun.

Terlihat beberapa pengendara roda dua maupun roda empat yang tidak menggunakan masker terlebih dahulu akan diberi hukuman pushup kurang lebih 25 kali. Lalu setelah itu mereka akan segera dimasukan ke dalam mobil yang nantinya akan membawa mereka ke Asrama Haji Kota Palembang.

Sementara itu, Kapolrestabes Palembang Kombes Pol. Anom Setyadji mengatakan, kegiatan ini akan terus dilakukan setiap hari sampai virus corona berakhir, dan kegiatan ini akan dilakukan selama 24 jam untuk terus menyisir seputaran Kota Palembang.

“Bagi masyarakat yang kedapatan tidak memakai masker, langsung kita bawa ke Asrama Haji selama 1×24 jam untuk diberi edukasi dan imbaun,” ujarnya, Kamis (30/4/2020).

Ia berharap dengan adanya razia hari agar masyarakat kedepannya lebih taat untuk menggunakan masker kalau ingin keluar rumah.

“Kita semua berharap dengan adanya razia hari ini, kedepannya masyarakat lebih mengerti dan menuruti imbauan kita untuk memakai masker kalau ingin keluar rumah,” ungkapnya. (Andre)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here