Beranda Hukum & Kriminal Hendak ke Supermarket, Kalung Emas Pipit Dijambret Ditengah Jalan

Hendak ke Supermarket, Kalung Emas Pipit Dijambret Ditengah Jalan

160
0
BERBAGI
(Sumber Foto Beritakajang.com/Andre)

Palembang, Beritakajang.com – Nasib malang dialami oleh Pipit Apriyani (23). Warga Jalan Bungaran V Kecamatan Jakabaring Palembang ini sudah kehilangan kalung emas seberat dua suku setengah usai dijambret oleh pelaku tak dikenal.

Atas peristiwa itu, ia pun langsung membuat laporan polisi di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang, Kamis (29/2/2024).

Usai membuat laporan polisi, Pipit menyatakan kejadian yang dialaminya terjadi di Jalan KH. Wahid Hasyim Kelurahan 8 Ulu Kecamatan Jakabaring Palembang pada Kamis (29/2/2024) sekitar pukul 13.00 WIB.

“Saya itu melawan arus, mau ke supermarket Fresh Ulu sama ibu. Saat saya stop di pinggir jalan sekitar Tugu KB, ada satu orang pakai sepeda motor jenis NMax dari arah depan, langsung merampas kalung saya,” ujar dia.

Pipit mengaku tidak tahu nomor polisi motor pelaku. “Yang terlihat cuma motor jenis NMax warna biru. Emas saya itu beratnya dua suku setengah, kerugian sekitar Rp 13,6 juta,” ungkapnya.

Pipit berharap agar pelaku yang merampas kalung emasnya tersebut dapat segera ditangkap polisi. (Andre)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here