Beranda OKI Madira Lomba Bidar Mini, Cara Warga OKI Rayakan HUT RI dan Jaga Tradisi

Lomba Bidar Mini, Cara Warga OKI Rayakan HUT RI dan Jaga Tradisi

259
0
BERBAGI
(Sumber Foto Beritakajang.com/Kominfo OKI)

Kayuagung, Beritakajang.com – Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (Pemkab OKI) menggelar lomba bidar mini sebagai upaya menjaga tradisi sekaligus memberikan media hiburan masyarakat dalam rangka menyemarakkan kemerdekaan Republik Indonesia.

Bupati melalui Sekretaris Daerah (Sekda) OKI Ir. Asmar Wijaya M.Si menyampaikan, Sungai Komering telah menjadi urat nadi perekonomian masyarakat di Bumi Bende Seguguk. Maka dari itu diadakannya lomba bidar setiap tahunnya ini untuk merawat tradisi.

“Selamat bertanding dengan suportif, kalau menang itu artinya buah dari upaya yang telah dilakukan. Sebaliknya kalau belum menang, harus bijak menerima, mengakui kekalahan dan tak lelah untuk terus berlatih,” kata Asmar, Senin (14/8/2023).

Asmar mengharapkan kegiatan dapat terlaksana dengan baik tanpa terjadi hal yang tidak diinginkan.

“Jika pelaksanaan lomba ini berlangsung secara kondusif, tertib, dan lancar maka lomba bidar ini bisa jadi ajang tahunan,” imbuhnya.

Sekretaris Daerah (Sekda) OKI Ir. Asmar Wijaya M.Si (Sumber Foto Beritakajang.com/Kominfo OKI)

Sementara itu, Ahmadin Ilyas selaku ketua panitia pelaksana menyampaikan, lomba bidar mini merupakan rangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga pada tanggal 14 dan 15 Agustus 2023.

“Bidar mini merupakan tradisi masyarakat yang tahun ini diikuti oleh 25 desa dan kelurahan dalam Kecamatan Kota Kayuagung. Masing-masing pemenang akan mendapatkan uang pembinaan Rp 10 juta untuk juara pertama, Rp 7 juta untuk juara kedua, Rp 5 juta untuk juara ketiga, dan Rp 3 juta untuk juara keempat,” kata Ahmadin Ilyas.

“Lomba bidar mini ini dapat terlaksana berkat bantuan sponsor Bank Sumsel Babel Cabang Kayuagung,” pungkas dia. (Ron)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here