Beranda HL Kades Pulau Gemantung Bentuk Tim Satgas GTPP VC-19 Desa

Kades Pulau Gemantung Bentuk Tim Satgas GTPP VC-19 Desa

328
0
BERBAGI

Kayuagung, Beritakajang.com – Kepala Desa (Kades) Pulau Gemantung Kecamatan Tanjung Lubuk Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sadzali Dahulu Ratu, bentuk Tim Satuan Tugas (Satgas) Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Virus Covid-19 (GTPP VC-19) desa.

Sadzali menjelaskan, Tim Satgas GTPP VC-19 desa yang baru satu pekan dibentuk ini merupakan salah satu bukti bahwa pemerintah desa sebagai garda terdepan harus ikut berpartisipasi dalam rangka percepatan penanggulangan penyebaran virus Covid-19 di Kabupaten OKI, khususnya Desa Pulau Gemantung.

“Dengan telah dibentuknya Tim Satgas GTPP VC-19 desa, saya optimistis penyebaran virus ini dapat diminimalisir dengan melakukan pengawasan yang lebih intensif terhadap pelaku perjalanan wilayah transmisi (PPT) yang ada di Desa Pulau Gemantung,” jelas Sadzali.

Ia juga menjelaskan, pembentukan Tim Satgas GTPP VC-19 desa melibatkan seluruh perangkat desa, kepala dusun (kadus), tokoh agama, tokoh masyarakat, babinsa, babinkamtibmas, dan beberapa unsur lainnya.

Sadzali mengaku, saat ini pihaknya terus melakukan sosialisasi dan edukasi kepada warga mengenai ciri-ciri gejala terjangkit, dan melakukan pencegahan penyebaran serta penanggulangan virus Covid-19, yakni dengan cara melakukan penyemprotan disinfektan ke tempat umum, rumah ibadah, dan beberapa rumah warga. Selain itu, pihaknya melalui Tim Satgas GTPP VC-19 juga menyediakan tempat cuci tangan dan sabun antiseptik di beberapa tempat ibadah.

Menurut dia, hal ini sangatlah penting untuk dilakukan, karena mengingat gejala virus ini hampir sama seperti gejala virus flu biasa.

“Dan cara penularannya (virus Covid-19) juga hampir sama, bedanya ini (virus Covid-19) melalui droplet atau cairan yang keluar saat pasien terpapar virus ini batuk atau bersin, kemudian menempel di permukaan benda atau tubuh kita yang secara tidak sengaja masuk ke tubuh kita melalui mulut, mata dan hidung,” ujarnya.

Masih kata Sadzali, masa inkubasi virus Covid-19 relatif lama yakni 1-14 hari.

Ia mengaku saat ini baru ada empat (4) orang PPT yang terpantau. Keempat PPT ini sudah menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing-masing. Hingga saat ini belum ditemukan tanda-tanda terpapar virus Covid-19 pada keempat pasien.

“Mudah-mudahan dengan kerjasama dan koordinasi yang baik kepada semua pihak, tim satgas mampu memberikan hasil yang optimal,” tandasnya. (Ron)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here